
Walikota Surabaya, Eri Cahyadi, S.T., M.T mengucapkan apresiasinya atas pembukaan toko IKEA Surabaya, “Saya harap dengan dibukanya IKEA Surabaya hari ini, masyarakat Surabaya dapat mengakses inspirasi dan belanja perabot rumah tangga.
Selain itu, lanjutnya, merupakan suatu kebanggaan tersendiri karena IKEA Surabaya menyediakan Teras Indonesia sebagai tempat bagi UKM lokal untuk dapat menampilkan produk-produknya. Ketika UKM Surabaya diberikan kesempatan untuk bergabung, hal tersebut dapat menggerakkan ekonomi Surabaya.
Eri Cahyadi pun berharap hadirnya IKEA di Surabaya dapat menjadi sinergi yang hebat antara Kota Surabaya dan IKEA.
Duta Besar Swedia untuk Indonesia, HE Marina Berg, juga mengekspresikan perasaan senangnya atas pembukaan toko IKEA Surabaya.
“Saya sangat senang kini IKEA telah hadir di Surabaya, kota terbesar kedua di Indonesia. Melihat kontribusi positif yang dibawa untuk masyarakat Surabaya dan sekitarnya, saya percaya hal tersebut dapat mempererat hubungan baik antara Indonesia dan Swedia,” ujar Marina.
Marina juga mengapresiasi konsep Teras Indonesia terbaru di IKEA Surabaya. Inisiatif IKEA mendukung komunitas UKM dan seniman lokal ini diyakininya akan mendorong UKM dan seniman lokal Surabaya menampilkan karya terbaik mereka.
Dalam semarak menyambut toko IKEA Indonesia yang pertama di Surabaya yang terletak di lantai LG Floor Mal Ciputra World Surabaya, IKEA Indonesia mengadakan promosi menarik bagi setiap pelanggan yang telah melakukan pembelian produk dengan minimum pembelian Rp700.000, berhak mendapatkan voucher senilai Rp100.000.
Tak hanya itu, 200 IKEA Family pertama juga berkesempatan untuk mendapatkan 1 boneka bayi hiu BLÅHAJ atau boneka buaya JÄTTEMÄTT secara gratis dengan bergabung di IKEA Family, berlaku mulai dari tanggal 15 sampai 25 Desember 2022. Keterangan lain bisa didapatkan di website Ikea.co.id.



