LG Buka Pre Order TV 98QNED89, Pembeli Untung Belasan Juta Rupiah

Mengawali debut pemasaran perdananya di Indonesia, LG membuka penawaran terbatas Pre Order bagi TV berbentang layar 98 inci sepanjang 11 – 23 Juni 2024. Setiap pembelian 1 unit LG 98QNED98, pembeli akan mendapatkan 1 unit TV LG StanbyME seharga belasan juta rupiah. Simak yuk tingginya performa visual dan kepintaran TV bentang layar besar ini.

Rilis TV bentang layar besar-nya, LG buka Pre Order TV 98QNED89. (Foto: Istimewa)

Ranahrumah.com – TREN | LG buka Pre Order TV 98QNED89, pembeli untuk belasan juta rupiah.

PT LG Electronics Indonesia (LG) resmi meluncurkan TV premium terbaru LG 98QNED89 pada hari ini, Selasa 11/06/24.

Pada debut perdana pemasarannya di Indonesia, penawaran istimewa diberikan LG untuk TV premium 98 inci ini. Dibuka dengan harga Rp 62.999.000, setiap pembelian  1 unit LG 98QNED98, pembeli akan mendapatkan 1 unit TV LG StanbyME seharga Rp13 Jutaan.

LG menargetkan 80 unit terjual lewat Pre Order ini. Penawaran Pre Order berlangsung sepanjang 11 – 23 Juni 2024. Pembeli dapat melakukan pre order  melalui LG Online Brand Store yang terdapat di website resmi LG di Indonesia www.lg.com/id. Di samping itu, LG juga mempersiapkan program Pre Order menarik lainnya melalui website jaringan toko Hartono Elektronik dan Electronic City. 

Baca Juga: LG StanbyME Layar Hiburan Unik Multifungsi Generasi Baru untuk Rumah

Baca Juga: QNED TV Besutan LG Versi Teranyar 2024 Hadir di Indonesia

Performa LG 98QNED89 yang Layak Dibidik

LG buka Pre Order TV 98QNED89. LG 98QNED89 merupakan TV yang menarik untuk dibidik. Kualitas tayangan dari layar berbentang 98 inci miliknya ini bakal mudah mencuri perhatian bagi pecinta film maupun gaming.

Hal ini dikatakan mewakili keberhasilan LG yang mengkolaborasikan dua teknologi terkini pada panel LED. “Keberhasilan kolaborasi teknologi dengan kelengkapan kepintaran di dalamnya, menjadikan QNED TV LG terbaru ini merupakan puncak baru dalam TV LED premium,” ujar Park Jae Il – Product Director Home Entertainment of LG Electronics Indonesia.

Bicara tentang kolaborasi dua teknologi terkini panel LED, sebenarnya tersirat pada penamaan LG bagi TV terbarunya ini. Nama QNED TV menjadi gabungan dari dua teknologi utama penyusun layarnya yaitu Quantum Dot dan NanoCell (Emitting Diode).

Quantum Dot sendiri dikenal menjadi inovasi terkini panel TV LED. Bekerja dengan komponen menyerupai butiran kristal yang memanfaatkan tiga sumber cahaya yang menghasilkan warna dasar berbeda.

Karakteristik kristal yang mampu mereproduksi cahaya lebih baik dengan kontras lebih tinggi, membuat teknologi ini cepat diterima dan mendorong banyak pabrikan menggunakan dan kemudian memasarkannya bagi TV LED premium meskipun dengan nama berbeda.

Baca Juga: Inovasi TV LG di Pasar Indonesia: OLED C4 dan QNED89 Debut di CES 2024

Baca Juga: AQUA Premium Transformation Journey, Inilah 4 Produk Premium AQUA 2024