Toiletris Teraso jadi Aksen Cantik Kamar Mandi

Aneka pilihan warna ornamen.

Teraso Slab, Bisa Dipesan

Selain material kayu solid, rotan dan fiber, material teraso dapat menjadi alternatif baru untuk aksesori, furnitur material lantai dan juga tembok rumah.

Material teraso TMAC Decorazzo juga dapat dipersonalisasi sesuai kebutuhan desain yang diingikan, mulai dari warna, bentuk, ukuran, agregat, sampai dengan kombinasi corak teraso. Hal ini menjadikan teraso sebagai material yang unik dan estetik.

Selain produk aksesoris yang dijual secara retail, workshop TMAC juga melayani kebutuhan teraso ekstra besar atau slab siap digunakan untuk material akhir bangunan pada lantai dan dinding.

“Kekuatannya mirip dengan marmer, bedanya teraso terbuat dari resin (cairan kental yang memadat) dicampur bahan-bahan agregat sebelum dicetak,” ungkap Head of Project PT TMAC, Surya Wirawan Widiyanto.

Teraso dengan campuran resin mampu menekan kelemahan-kelemahan teraso bahan semen, baik dari sisi warna yang lebih variatif, pun, dari sisi ketahanan terhadap retak juga telah teruji. 

Baca Juga: Cegah Penyebaran Virus, Ini Cara Aman Gunakan UV-C sebagai Disinfektan