SLD Anniversary Celebration, Sharp Sebar Hadiah Ratusan Juta dan Berdonasi untuk Pendidikan Online di Indonesia

Penjelasan produk pada Sharp Lovers’Day Anniversary Celebration

Ranahrumah.com – Selain jadi momentum untuk bersyukur pada Tuhan, pertambahan usia adalah hal yang patut disyukuri dengan berbagai cara.

Mengadakan pesta ulang tahun bersama-sama orang-orang tercinta adalah salah satu wujud ungkapan bahagia atas datangnya hari bahagia itu.

Sayangnya saat ini, pandemi Covid-19 telah mengubah kebebasan beraktivitas termasuk perayaan ulang tahun.

Wabah yang terjadi akibat penyebaran virus corona mengharuskan masyarakat Indonesia berdiam diri di dalam rumah selama waktu yang belum ditentukan.

Ketika jarak sosial menjadi kenyataan bagi jutaan orang, gagasan merayakan ulang tahun dengan kebijakan PSBB (pembatasan sosial berskala besar) dilanjut berbagai kebijakan pemerintah menuju kenormalan baru, justru menyebabkan percikan kreativitas.

Contohnya yang dilakukan oleh PT Sharp Electronics Indonesia ini. Ulang tahun kemerdekaan Indonesia ke- 75 yang jatuh pada 17 Agustus 2020 mendatang, bertepatan dengan perayaan ulang tahun perusahaan elektronik asal Jepang ini.

Tiga momentum perayaan ulang tahun besar terjadi di tahun ini saat pandemi adalah 108 tahun Sharp Corporation, 75 tahun Kemerdekaan Indonesia, dan 50 tahun Sharp Electronics Indonesia ada di Indonesia.

Baca Juga: Aquos IIOTO, TV Kekinian dengan Desain Maskulin dan Feminin untuk Milenial