Hidroponik dan Manfaatnya, Cara Mudah Panen Sayur dan Buah dari Rumah Sendiri

Hidroponik jadi salah satu solusi ciptakan swasembada pangan dari rumah dengan hasil sayur dan buah. Caranya sangat praktis dan mudah, siapa saja bisa melakukannya dan menikmati berbagai manfaatnya.

Selain memberi peluang terciptanya swasembada sayur dan buah, hidroponik juga menciptakan ruang hijau bagi rumah. (Foto: Pexels)

Ranahrumah.com – Eksterior | Bagi penyuka sayur dan buah, tentu sangat menyenangkan jika bisa memanennya sendiri dari rumah.

Berkebun dengan cara hidroponik dapat menjadi salah satu caranya.

Teknologi hidroponik menawarkan solusi menarik bagi kamu yang ingin berkebun di tumah tapi terhalang dengan kendala-kendala seperti luas lahan yang terbatas, tak punya cukup waktu, atau repot dan malas merawat kebun nantinya.

Nyatanya, ada keuntungan lain yang bisa kamu dapatkan dengan berkebun secara hidroponik. Ini dia 4 manfaat hidroponik.

1. Hadirkan “Ruang Hijau” Produktif

Sesuai ide awalnya, hidroponik dibuat untuk menyiasati keterbatasan lahan dan memungkinkan seseorang berkebun di lahan yang sempit. Hidroponik juga tak menyita waktu karena prosesnya sangat praktis dan menawarkan cara pemeliharaan yang mudah.

Bahkan di mana pun kamu tinggal di kawasan perkotaan, bercocok tanam secara hidroponik dapat menjadi alternatif penyaluran hobi berkebun di tengah terbatasnya area hijau.

Bahkan, para penghuni apartemen yang notabene tidak memiliki lahan bisa berkebun di apartemen dengan menanam sayuran dan menanam buah dengan cara hidroponik ini.

Di samping itu, berkat hidroponik, halaman rumah yang awalnya gersang dan kurang bermanfaat  dapat disulap menjadi lahan produktif  yang mampu menunjang kebutuhan gizi  keluarga.

Baca Juga: Greenhouse Di Taman Rumah, Sarana Berkreasi Kegiatan Berkebun