Stone Beyond! Eksplorasi Bebatuan untuk Berbagai Kreativitas Desain dari MM Galleri

Showroom pertama MM Galleri di wilayah Jabodetabek di kawasan Open Door The Flavor Bliss, Alam Sutera (IErly/Ranahrumah.com)

Stone atau bebatuan diolah sedemikian rupa melahirkan hasil akhir produk yang tak biasa, bahkan karya seni berkualitas dari MM Galleri, yang membuka showroom pertamanya di wilayah Jabodetabek.

Ranahrumah.com – PRODUK | Menggali pemakaian stone atau bebatuan di luar dari yang biasa. Inilah yang dilakukan oleh PT. Prospek Manunggal Abadi yang tergabung dalam MM Galleri Group, yang membuka showroom terbarunya di wilayah Jabodetabek di kawasan Open Door The Flavor Bliss, Alam Sutera (22/11/2022).

“Kami (MM) fokus di stones. Menggali stones secara mendalam, menggali pemakaian stone di luar yang biasa orang pakai,” ujar Direktur MM Galleri Jakarta, Hengky Djaja.

Apa yang disampaikan Hengky ini tergambar jelas di showroom-nya yang tampil beda dengan konsep normal sebuah toko. Showroom yang lebih layak disebut sebagai Stone Gallery, di mana di setiap sudut ruang showroom dihiasi dengan batu alam yang telah diolah dan diproduksi sedemikian rupa sehingga menonjolkan nilai estetika dan penuh dengan nilai seni yang tinggi. Produk-produk ini diciptakan dengan teknologi yang telah dipatenkan, seperti ‘Bended Marble Pillars’ dan ‘Curvy Handrails’, hingga produk-produk fabrikasi stones (khususnya marmer) lainnya.

Reza Wayudi, pemilik dari BOBOS Design, telah mendesain isi showroom MM Galleri menjadi sebuah ruang pameran yang menakjubkan dan out of the box.

Baca Juga: Kerajinan Tenun Metal dari Sumba Menyapa Dunia Modern

Direktur MM Galleri Jakarta, Hengky Djaja (atas) dan Reza Wayudi, pemilik dari BOBOS Design (bawah) di showroom MM Galleri Alam Sutera (Erly/Ranahrumah.com)

Reza yang akrab disapa dengan sebutan Bobos, berhasil menyajikan suasana nyaman di showroom di mana dengan tangan dinginnya, stone atau batuan di bagian-bagian tertentu “diluluhkan” kesan kerasnya lewat kreativitas desain yang menampilkan bentuk-bentuk baru yang elegan, tak melulu tampilan garis-garis tegas dan keras namun juga lengkungan organik yang lembut, ditambah olahan lighting dengan cahaya warm yang hangat. Semuanya ini menjadi tampilan yang inspiratif bagi setiap pengunjung yang ingin mengeksplorasi bebatuan (khusunya marmer) untuk pemakaian yang tak biasa.

Apa yang dilakukan MM mengeksplorasi pemakaian stone, khususnya marmer, berangkat dari keinginan untuk “melompat lebih tinggi” dari yang biasa dilakukan oleh perusahaan marmer pada umumnya, diceritakan oleh Hengky kepada ranahrumah.com dalam wawancara eksklusif jelang seremoni pembukaan showroom di Alam Sutera.

Baca Juga: Eksplorasi Bata Merah, Wujudkan Flick House yang Humble dan Hangat